Interkoneksi antar Komputer adalah sistem koneksi/ hubungan antar komputer satu dengan komputer lainnya. Model Interkoneksi antar node/komputer di bedakan menjadi dua bagian yaitu: Interkoneksi point-to-point yaitu interkoneksi komputer yang dilakukan secara langsung antara dua komputer (node) dan Interkoneksi point-to-multypoint / multypoint / point-to-server yaitu interkoneksi yang dilakukan dengan jumlah komputer yang lebih banyak dengan pemakaian secara bersamaan.
Sekumpulan komputer dinamakan sebagai jaringan komputer (Computer Network) jika dalam sekumpulan komputer tersebut dihubungkan melalui media fisik dan software yang memfasilitasi komunikasi antara komputer-komputer tersebut. Sehingga memungkinkan pengguna komputer dalam jaringan komputer dapat saling bertukar file/data, mencetak pada printer yang sama dan menggunakan hardware/software yang terhubung dalam jaringan secara bersama-sama.
Manfaat Jaringan Komputer
Dengan dibangunnya sistem jaringan komputer pada suatu perusahaan akan memberikan manfaat-manfaat:
Sekumpulan komputer dinamakan sebagai jaringan komputer (Computer Network) jika dalam sekumpulan komputer tersebut dihubungkan melalui media fisik dan software yang memfasilitasi komunikasi antara komputer-komputer tersebut. Sehingga memungkinkan pengguna komputer dalam jaringan komputer dapat saling bertukar file/data, mencetak pada printer yang sama dan menggunakan hardware/software yang terhubung dalam jaringan secara bersama-sama.
Manfaat Jaringan Komputer
Dengan dibangunnya sistem jaringan komputer pada suatu perusahaan akan memberikan manfaat-manfaat:
- Dapat saling berbagi (sharing) sumber daya peralatan (devices) secara bersama seperti hard disk, printer, modem, dan lain sebagainya.
- Dapat saling berbagi (sharing) penggunaan file atau data yang ada pada server atau pada masing-masing workstation.
- Aplikasi dapat dipakai bersama-sama (multiuser).
- Akses ke jaringan memakai nama, kata sandi, dan pengaturan hak untuk data-data rahasia, sehingga masing-masing pengguna memiliki otorisasi.
- Komunikasi antarpemakai melalui email atau LAN Conference.
- Mudah dalam melakukan backup data, karena manajemen yang tersentralisasi.
- Data yang selalu up to date karena server senantiasa memutakhirkan data begitu ada input (Data Entry) diterima.
- Seorang supervisor/administrator dapat melakukan pengontrolan pemakai berdasarkan: waktu akses, tempat akses, kapasitas pemakaian hard disk, mendeteksi hard disk, mendeteksi pemakai yang tidak berhak, memonitor pekerjaan setiap pemakai.
- Pada saat ini dengan berkembangnya teknologi software, dimungkinkannya penggunaan Internet secara bersama-sama secara simultan walaupun hanya memiliki satu modem, satu line telepon dan satu account Internet.
A. Peralatan Utama Interkoneksi Antar Komputer
Berikut peralatan utama yang di gunakan untuk menghubungkan dua komputer atau lebih pada satu tempat.
- Kabel UTP dan konektor RJ45. Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) berfungsi sebagai penghubung antar perangkat jaringan sedangkan konektor RJ45 untuk menghubungkan kabel jaringan UTP/STP dengan port yang menggunakan port RJ-45 pada perangkat jaringan. Ada berbagai jenis kategori kabel UTP yang dikelompokkan berdasarkan angka dan huruf. Identifikasi huruf dan angka menjadi ukuran kemampuan dan sistem kerja dari UTP. Berikut ini beberapa karakter dari kabel cat5e dan cat6. Karakter dari cat5e tersusun atas empat pasang kabel seperti jenis penyusun UTP lainnya. Bandwith rata-rata yang dihasilkan bisa mencapai 100Mbps. Tapi jika jaringan dibuat dengan kualitas yang lebih baik maka bandwith yang dihasilkan mencapai 1000Mbps. Karakter Cat6 adalah memiliki waktu jarak pengiriman yang mendekati angka 0 dan mampu memberikan kecepatan pengiriman data dengan ukuran yang lebih besar. selain itu kabel cat6 juga bisa mencapai kemampuan maksimal dengan panjang 100 meter atau lebih. Sementara itu kemampuan maksimal ukuran data pengiriman dan penerimaan adalah sekitar 10Gbit/s.
- NIC (Network Interface Card)/Ethernet Card. NIC adalah sebuah kartu yang berfungsi sebagai jembatan dari komputer ke sebuah jaringan komputer. Jenis NIC yang beredar, terbagi menjadi dua jenis, yakni NIC yang bersifat fisik, dan NIC yang bersifat logis. Contoh NIC yang bersifat fisik adalah NIC Ethernet, Token Ring, dan lainnya; sementara NIC yang bersifat logis adalah loopback adapter dan Dial-up Adapter. Disebut juga sebagai Network Adapter.
- Switch adalah sebuah alat yang menyaring dan melewatkan (mengijinkan lewat) paket yang ada di sebuah LAN. Switch bekerja pada layer data link (layer 2) dan terkadang di network (layer 3) berdasarkan referensi OSI Layer.. Switch dapat mempelajari alamat hardware host tujuan, sehingga informasi bisa langsung dikirim ke host tujuan. Switch yang lebih cerdas dapat mengecek dan memblok frame yang error.
B. Peralatan Pendukung Interkoneksi Antar Komputer
Disamping peralatan utama di atas ada beberapa peralatan yang digunakan dalam interkoneksi komputer yang lebih kompleks misal interkoneksi poin to Multipoint
Disamping peralatan utama di atas ada beberapa peralatan yang digunakan dalam interkoneksi komputer yang lebih kompleks misal interkoneksi poin to Multipoint
Access Point adalah sebuah perangkat jaringan yang berisi sebuah transceiver dan antena untuk transmisi dan menerima sinyal ke dan dari clients remote. Access point adalah adalah perangkat, seperti router nirkabel / wireless, yang memungkinkan perangkat nirkabel untuk terhubung ke jaringan.
Access Point dalam jaringan computer adalah sebuah jalur akses nirkabel (Wireless Access Point atau AP) adalah perangkat komunikasi nirkabel yang memungkinkan antar perangkat untuk terhubung ke jaringan nirkabel dengan menggunakan Wi-Fi, Bluetooth atau standar terkait. Access Point adalah perangkat yang digunakan untuk membuat koneksi wireless pada sebuah jaringan. Fungsi Access Point antara lain sebagai berikut
- Mengatur supaya AP dapat berfungsi sebagai DHCP server
- Mencoba fitur Wired Equivalent Privacy (WEP) dan Wi-Fi Protected Access(WPA)
- Mengatur akses berdasarkan MAC Address device pengakses
- Sebagai Hub/Switch yang bertindak untuk menghubungkan jaringan lokal dengan jaringan wireless/nirkabel
2. Router
Router adalah sebuah alat jaringan komputer yang sering digunakan untuk menggabungkan beberapa network.Baik network yang sama maupun berbeda dari segi teknologinya. Router juga digunakan untuk membagi network besar menjadi beberapa buah subnetwork. Setiap network seolah “terisolasi” dari network lain sehingga traffic dapat dibagi yang bedampak positif dalam performa network.
Router juga berfungsi mengirimkan paket data jaringan atau internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing. Pada umumnya router bekerja pada layer network. Tetapi ada juga router yang bekerja pada layer transport. Router.ini memiliki fungsi tambahan sebagai firewall.
3. Server Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer. Server ini didukung dengan prosesor yang bersifat scalable dan RAM yang besar,dan juga dilengkapi dengan sistem operasi khusus, yang disebut sebagai sistem operasi jaringan. Server ini juga menjalankan perangkat lunak administratif yang mengontrol akses terhadap jaringan dan sumber daya yang terdapat di dalamnya contoh sepertihalnya berkas atau pencetak, dan memberikan akses kepada stasiun kerja anggota jaringan.
4. Modem
Modem berasal dari singkatan Modulator Demodulator. Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi ke dalam sinyal pembawa (carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik.
Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah. Setiap perangkat komunikasi jarak jauh dua-arah umumnya menggunakan bagian yang disebut "modem", seperti VSAT, Microwave Radio, dan lain sebagainya, namun umumnya istilah modem lebih dikenal sebagai Perangkat keras yang sering digunakan untuk komunikasi pada komputer.
B. Pengaturan Alamat Komputer dan uji coba Interkoneksi Antar Komputer
Pengaturan alamat atau IP addresing pada windows 8.1(point to poin). Sebelum melakukan pengalaman ip pastikan LAN (Local Area Network) Card antar komputer sudah terhubung dengan baik dalam satu jaringan.ditandai dengan menyalanya indikator koneksi pada LAN Card.
- Klik kanan icon Network pada layar.lalu pilih Open Network and Sharing Center
- Pada halaman Network and sharing Center.Pilih,Change adapter setting
- Klik kanan icon Ethernet,kemudian pilih Properties.
- Pada Ethernet properties,klik dua kali,Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4)
- Pemilihan jenis pengalamatan ”Optain an IP Address automatically”,untuk pengalaman secara aromatis yaitu komputer meminta alamat ip dari server dhcp yang ada pada jaringan.Sedangkan Use The following IP address,untuk pengalaman ip secara manual.Pilih opsi ip manual.
- Isi IP address,subnet dan gateway sesuai dengan alamat komputer yang akan kita gunakan.Kemudian klik OK.
- Cek alamat ip yang telah kita buat pada ethernet status.
Uji coba koneksi digunakan untuk mengetahui ketersambungan komputer kita dengan komputer lain atau server yang dituju. Untuk mengetahui koneksi tersebut kita bisa menggunakan perintah ping pada command prompt.
- Klik kanan icon start pada windows kemudian pilih run, atau bisa menggunakan shortcut dengan menggunakan tombol (simbol windows + R) maka akan muncul seperti gambar dibawah ini:
- Kemudian ketikan cmd pada kotak isian dan tekan enter atau OK.
- Selanjutnya akan muncul tampilan cmd.exe seperti pada gambar.
- Ketikan ping(spasi)alamat yang dituju. contoh: ping 10.0.2.2, jika koneksi dalam keadaan baik maka akan ada balasan reply from ........ dari komputer/server yang dituju.
- Jika koneksi mengalami masalah maka akan ada pesan ----request time out---- pada layar.
Uji Coba Interkoneksi Antar Komputer
Interkoneksi antar Komputer adalah sistem koneksi/ hubungan antar komputer satu dengan komputer lainnya.Dalam interkoneksi komputer membutuhkan peralatan-peralatan yang mempunyai fungsi sesuai dengan kegunaanya. Dengan interkoneksi antar komputer dapat saling berbagi (sharing) sumber daya peralatan (devices) secara bersama seperti hard disk, printer, modem, dan lain sebagainya.